Review Violet Evergarden


Haii teman2 jadenime story.... Jumpa lagi di postingan review anime oleh jadenimestory. Kali ini mimin akan mempost beberapa anime yang mungkin akan menarik perhatian kalian. Okelah untuk post pertama hari ini mimin akan mempost ssebuah anime drama yang katanya menjadi raja/ratunya di anime spring 2018. Yuk sebelum di review kita cek dulu infonya berikut ini.

Judul: Violet Evergarden
Genre:  Drama, Fantasy, Slice of Life
Rilis: 11 Januari 2018
Type: TV
Status: Finished Airing
Episodes: 13
Score: 8,58 (My Anime List
Producers: Lantis, Pony Canyon, Rakuonsha, ABC Animation
Studios: Kyoto Animation
Source: Light Novel by Kana Akatsuki


Violet Evergarden adalah salah satu anime terbaik di musim spring 2018. Anime ini mengangkat cerita seorang wanita bernama Violet yang merupakan bekas senjata dari pasukan tentara pada perang sebelumnya. Pada masa perang Violet hanyalah seorang senjata pembunuh manusia sampai akhirnya dia bertemu dengan Gilbert, seorang komandan perang yang terkenal pada saat itu. Gilbert menyayangkan karakter violet yang tumbuh seperti sebuah boneka pembunuh. Ia berusaha untuk mengubah violet menjadi anak normal seussianya dan memberi nama kepadanya "Violet". Gilbert sangat menyayangi Violet, namun pada perang ia gugur di dalam benteng yang pasukannya bersama violet serang. Setelah beberapa lama, Violet ternyata dapat hidup walau harus kehilangan kedua tangannya tetapi Gilbert telah dinyatakan meninggal. Satu kata terakhir yang diucapkan Gilbert kepada Violet sebelum ia mati adalah "Aishiteru". Namun pada saat itu, Violet yang tidak memiliki perasaan dan pengetahuan tidak paham apa arti kata itu. Sesampainya di kota ia memutuskan untuk menjadi seorang Ghostwriter surat dengan tujuan untuk memahami perasaan manusia dan perasaannya sendiri serta mencari tau arti kata "Aishiteru" yang diucapkan Gilbert untuknya sebelum meninggal. Okelah demikian sinopsis cerita yang dapat mimin jabarkan kedalam kata2. Selanjutnya kita akan mereview dari beberapa bagian ya....

Bagian pertama yang akan mimin review tentunya adalah bagian cerita/storyline. Menurut mimin pribadi, cerita dari kisah Violet memiliki arti yang sangat dalam dan dapat membawa para penonton untuk bersimpati terhadap maksud cerita yang ingin disampaikan pada setiap episodenya. Inti cerita dari anime ini hanyalah bagaimana cara violet mencari tau bagaimana mengerti perasaan manusia dan sebuah arti mendalam tentang isi dari sebuah surat yang ingin disampaikan setiap orang kepada penerimanya. Cerita anime ini bukanlah cerita yang bisa dibilang serialisasi seperti anime berbasis story seperti Overlord, Sword Art Online, atau anime2 lain berbasis story dari LN. Setiap episode dari anime Violet Evergarden memiliki arti masing-masing dan benar-benar sangat cocok untuk dinikmati setiap minggunya. Khusus buat kalian anime lover yang menyukai drama yang bikin baper seperti clanad atau white album, anime ini juga adalah satunya yang bisa seperti itu. Tetapi, bagi kalian yang tidak terbiasa dengan anime seperti itu dan telah terbiasa dengan anime2 berbasis story berserial mungkin akan kurang tertarik untuk menonton anime ini karena bagi mimin sendiri anime ini memiliki gejolak cerita yang hampir selalu datar di setiap episodenya.


Review selajutnya kita akan masuk kebagian desain grafis dan animasi dari anime ini. Oke masuk ke desain grafis dulu, studio terkenal seperti Kyoto Animation tentunya memiliki reputasi yang baik dalam hal kualitas grafis yang digunakan. Pertama kalian masuk kedalam anime ini kalian akan disuguhkan dengan kualitas gambar yang tidak akan main2 terutama bagian latar yang sangat detail dan benar-benar menyatu dengan era renaisan. Kalian akan melihat latar yang digambar dengan sangat baik mengambil latar waktu pada masa2 revolusi industri di Inggris. Kalian pasti tau sendirilah bagaimana desain kota di Inggris pada saat itu. Tidak hanya desasin kota, desain latar untuk pada rumput dan pemandangan alam lain juga sangat spektakuler. Bagi mimin, anime ini pantas diberikan penghargaan anime dengan art terbaik di spring 2018 dan mimin sangat menganjurkan kalian untuk menonton anime ini secara HD. Selanjutnya pada bagian animasi kalian akan melihat banyak efek2 grafis yang digunakan untuk memaksimalkan perasaan baper yang akan dirasakan para penonton :P. Walau efek animasi yang digunakan dalam anime ini tidak seheboh 3-gatsu no lion, namun animasi yang disajikan sangat baik dan cocok dengan sang karakter utama "Violet".

Setelah membahas desain grafis dan animasi, kita akan membahas terkait character desain yang muncul di anime Violet Evergarden. Character design yang digunakan oleh KyoAni bagi mimin sangat baik. Hal tersebut dapat kita lihat dari desain karrakter dari Violet yang bisa dibilang adalah salah satu waifu iconnya musim spring 2018 wkwkwkwk. Gimana tidak? Cewek polos, cantik, berambut pirang tentunya akan menjadi idola banyak sekali otaku, sayangnya bukan tipe mimin sih tpi emang mimin akui cantik sih karakternya :P. Perkembangan karakter dari Violet sendiri tentunya juga menjadi daya tarik penonton. Violet yang semenjak episode 1 tidak paham sama sekali dengan perasaan manusia, perlahan-lahan mulai memahami hal itu dan dapat menulis surat yang dapat menyampaikan perasaan orang-orang yang menggunakan jasanya kepada para penerima surat itu. Perlahan-lahan Violet mulai mengerti bahwa ia mencintai Gilbert dan merasakan kesepian dan rindu terhadapnya tetapi sayangnya orang itu telah meninggal dunia.


Berikutnya kita akan mereview bagian sound yang merupakan elemen penghidup setiap anime ahahahha. Dalam review kali ini mimin ga bakal komentar terkait seiyuu karena mimin ga tau apa yang mau dikomentarin terkait hal itu dalam anime ini wkwkwkwk. Langsung aja kita akan membahas original soundtrack dan insert song yang digunakan. Seperti yang telah mimin bahas diatas, anime ini memiliki gejolak yang tergolong datar di setiap episodenya, apalagi ost yang diguanakan dalam anime ini seluruhnya adalah lagu yang selow alias ga beat hahahaha. Mungkin ini juga menjadi beberapa teman mimin ga tertarik buat nonton, tapi entah kenapa bagi mimin lagunya sayang banget kalau tidak dinikmati. Tidak hanya ost, insert song yang digunakan pun tergolong selow wkwkwkwk, ya gimana tidak anime ini kan tujuannya bikin baper jadi wajarlah lah. Mimin menilai setiap sound yang dipilih dan timingnya sangat sesuai dengan setiap scene dimana ia diputar. 


Demikianlah review yang dapat mimin sampaikan terkait anime Violet Evergarden. Banyak pro kontra emang terkait score dari anime ini. Menurut pribadi mimin sendiri anime ini memang overrated jika dibandingkan beberapa anime lainnya di genre yang sama dalam musim spring 2018. Kesimpulannya overall anime ini rekomen sekali untuk ditonton buat kalian2 yang suka dengan drama yang baperan dan juga buat yang suka liat anime dengan art yang bagus wkwkwkwk. Opini mimin terkait enjoyment, anime ini menarik untuk mengisi waktu luang kalian dikala tidak ada kerjaan yang bisa dilakukan hahahaha. 

Akhir kata mimin ucapkan Happy Watching n See You Again desu~ 

Credit to: aSC, RyuZu, ASR-94 (wall.alphacoders.com) for the images

Comments

Popular posts from this blog

Review Saiunkoku Monogatari 2nd Season

Review Utawarerumono: Itsuwari no Kamen

Review Quan Zhi Gao Shou