Review Saiunkoku Monogatari


Halooo Sobat Jadenime Story.....

Tak terasa hari sudah siang ya hehehhe. Di Malang sekarang lagi cerah2nya sih tpi entah kenapa dingin wkwkwkwk. Di daerah kalian gimana? Mudah2an ga hujan aja ya soalnya udah bukan musimnya lagi. Kalo di Bali kemarinentah kenapa kok malah hujan terus ya wkwkwkwk. Oke..... hari ini mimin bakal mereview salah satu favorit mimin yang bergenre shoujo alias berfokus pada karakter perempuan. Berbeda dengan reviewe anime mimin beberapa hari belakangan ini, pada review kali ini mimin akan membawakan atau mereview anime yang bisa dibilang lawas alias jadul yang mana rilis pada tahun2 dibawah 2010. Anime apa sih yang bakal mimin review kali ini, Yuk kita cek dulu infonya berikut ini.

Judul: Saiunkoku Monogatari
Genre:  Adventure, Fantasy, Comedy, Romance, Historical, Drama
Rilis: 8 April 2006
Type: TV
Status: Finished Airing
Episodes: 39
Score: 8,04 (My Anime List) https://myanimelist.net/anime/957/Saiunkoku_Monogatari?q=saiu#
Producers: NHK, Sogo Vision
Studios: Madhouse
Source: Light Novel by Sai Yukino


Anime Saiunkoku Monogatari ini menceritakan tentang kisah seorang putri bangsawan, Kou Shurei, yang memiliki cita2 untuk menjadi seorang pegawai negeri sipil (kalo dikerajaan mimin ga tau sebutannya apa jadi pakai ini aja ya sementara :v). Kou Shurei memang putri bangsawan, namun bukan keturunan dari keluarga utama tetapi tetap saja ia memiliki rupa yang cantik (kalo menurut mimin), bakat serta kompetensi yang hebat dan bahkan tidak akan kalah oleh laki2. Keluarga Shurei bisa dibilang miskin ya walau ia termasuk keluarga terpandang, hal itu terjadi karena keuangan mereka digunakan dengan susah payah untuk membantu rakyat yang tengah mengalami krisis akibat kelalaian raja dan para bangsawan dan negri pun jatuh kedalam kegelapan. Banyak rakyat pun akhirnya meninggal dunia pada masa kelam tersebut. Sebagai saksi momen itulah yang menjadikan motivasi Shurei untuk menjadi seorang PNS dimana ia dapat secara langsung berkecimpung kedalam politik kerajaan dan sedikit demi sedikit untuk membantu rakyat. Sayangnya wanita tidak diperbolehkan untuk masuk ke dalam dunia politik. Akankah Shurei mampu menggapai cita2nya? Yap kalian tonton aja animenya hahahaha.

Awalnya ceritanya terlalu straight ya guyss jadi mungkin kalian bingung karena diawal cerita Shuurei langsung didatangi pak tua untuk ditawari pekerjaan sebagai istri raja yang baru, dimana si raja itu tidak mau bekerja padahal dia punya kekuasaan dan kekuatan untuk merubah negeri menjadi lebih baik. Dari sinilah perjuangan Shuurei dimulai dan tentunya karena anime Shoujo kisah romance pastinya kisah cinta ada donk ya hahahaha. Yap kisah romantis disini ada kok, jelas karena karakter utamanya perempuan ya gaess dan sepanjang cerita kalian akan melihat karakter cowok ganteng hahahaha.


Anime ini memiliki tema cerita berupa kerajaan yang sangat jarang ditemukan dan memiliki cerita yang bagus. Saiunkoku Monogatari adalah salah satu anime tersebut yang memiliki cerita yang sangat bagus. Meski ini adalah anime, overall cerita yang ditayangkan sangat mirip dengan kesukaan para perempuan saat ini yaitu Drama Korea. Oleh karena itulah yang menjadikan anime ini kurang populer padahal memiliki cerita yang apik seperti halnya Akatsuki no Yona. Berbeda dengan anime shoujo lainnya, anime ini tidak akan berfokus pada romance yang disajikan tetapi lebih ke arah pribadi Kou Shuurei dan perjuangan di kehidupannya. Meski begitu, kisah romantis tentunya tidak akan luput dari keseluruhan cerita ya teman2. Sekilas mimin menonton anime, mimin berpikir bahwa ceritanya bagus dan menarik karena tidak mulu2 membahas percintaan tetapi lebih membahas perjuangan seorang wanita itu sendiri. Jadi, pada saat kalian menonton anime ini kalian akan serasa menonton kisah yang mirip seperti kisah Ibu Kita Kartini di mana ia berjuang untuk memperjuangkan hak dari para perempuan atau yang sering kita sebut sebagai “emansipasi wanita”. Tidak hanya itu saja, Kou Shuurei tentunya tidak akan menemui jalan yang mudah dalam mencapai cita2nya, disitulah banyak bagian menarik ayng muncul dimana ia akan menjadi sosok yang memperlihatkan sebuah “Pemimpin yang benar-benar tulus mengedepankan kepentingan rakyat ketimbang kepentingannya sendiri”. Overall mimin berani memberikan nilai 10/10 untuk kualitas dari cerita anime ini yang sayangnya mimin tidak bisa memberikan nilai lebih dari itu hehehehe.

Setelah membahas cerita seperti biasa kita akan membahas desain grafis dan animasi. Perlu diperhatikan bahwa anime Saiunkoku Monogatari ini bukanlah anime jaman sekarang jadi kita harus menilainya sesuai dengan taraf anime pada jaman itu. Meski tergolong anime lawas, kualitas grafis yang digunakan selama penayangan bisa disandingkan sejajar dengan kualitas animasi saat ini. Studio Madhouse emamng menjadi salah satu studio yang selalu memberikan kualitas yang total dalam mengadaptasikan karya apapun menjadi sebuah serial anime ataupun movie. Sama seperti halnya anime garapan studio Madhouse lainnya, Saiunkoku Monogatari juga memiliki spesialiasi grafis yang sangat baik dari segi character design. Tidak diragukan lagi bahwa chara design dari anime ini telah mencapai kualitas terbaiknya dan itu benar2 terlihat dari tanggapan penonton (salah satunya saya). Selain chara design kecantikan desain grafis juga terlihat dari gambar latar. Desain bangunan, pemandangan, cuaca, coloring, efek, dan lain sebagainya telah memperlihatkan kualitas terbaiknya untuk memberikan kecantikan bagi keseluruhan cerita. Kemudian dari segi animasi juga tidak ada masalah. Animasi yang dibuat jika kita melihat waktu pembuatan anime ini. Animasi aksi pertarungan, efek kamera, komedi seluruhnya bisa dikatakan baik. Walapun baik animasi masih memiliki beberapa celah kekurangan yang mungkin akan dirasakan penonton sembari menonton, seperti ekspresi character, timing event, dan perpindahan scene yang kurang halus atau terkesan tiba2. Meski begitu overall bagian ini mimin berikan nilai 8/10.


Review bagian terakhir adalah sound. Segala aspek sound dari anime ini tidak perlu dipertanyakan lagi kualitasnya. Cast pengisi suara secara keseluruhan sudah bagus melihat dari bagaimana mengekspresikan setiap karakter sesuai dengan kondisinya masing2 termassuk bagian komedinya hahhaha. Lagu opening dan ending yang digunakan benar-benar bagus dan sangat menyenangkan untuk didengar. Terakhir bagian paling mengesankan dari segi sound adalah in-sound anime dan suara efek. Shuurei di desain menjadi sebuah akrakter ayng memilii kemampuan memainkan erthu (sejening isntrumen musik tapi mimin ga pernah tau sebutan di indony apa :v) dengan baik sehingga banyak scene yang memperlihatkan ia memainkan alat musik tersebut. Meski tanpa adanay lyric lagu, melodi dari suara permainan Shuurei sangat menyenangkan untuk didengar setiap kali scene itu terjadi. Oleh karena itu, khusus untuk aspek sound mimin berani memberikan nilai 9/10.

Demikianlah review Jadenime Story terhadap anime Saiunkoku Monogatari. Anime ini sangat mimin rekomendasikan kepada para anime lover yang menyukai anime bertema kerajaan ataupun shoujo romance. Bagi kalian yang suka nonton drama korea yang bertema kerajaan pastinya juga akan suka dengan anime ini. Terkait enjoyment mimin memberikan nilai sempurna 10/10 karena entah sudah berapa kali mimin nonton anime ini tapi tetap saja bagus.


Akhir kata mimin ucapkan Happy Watching dan sampai jumpa di review anime Jadenime Story selanjutnya~

Credit to: darkness (wall.alphacoders.com) for the images

Comments

Popular posts from this blog

Review Saiunkoku Monogatari 2nd Season

Review Utawarerumono: Itsuwari no Kamen

Review Quan Zhi Gao Shou