Review Last Exile: Ginyoku no Fam


Selamat siang kawan-kawan..... gimana nih kabarnya? Mudah2an pada sehat semua ya. Mimin kemarin agak gak enak badan jadi ga sempet posting review anime deh. Hari ini udah agak mendingan tpi masih pusing2 dikit. Biar ga numpuk2 banyak hari ini mimin mau coba review anime lg. Tpi kayaknya hari ini cuman bisa ke post 1 review doang heheheh.

Anime yang akan mimin review kali ini adalah anime tentang konflik peperangan dimana si MC terjebak di dalam konflik tersebut. Anime ini agak lawas jadi mimin cuman bisa nonton sequelnya aja. Nah sayang banget emang kalo prequel anime ini belum bisa mimin tonton karena terlalu lawas hehehehe. Oke langsung aja yuk kita cek dulu infonya berikut ini.

Judul: Last Exile: Ginyoku no Fam
Genre: Action, Adventure, Sci-fi
Rilis: 15 Oktober 2011
Type: TV
Status: Finished Airing
Episodes: 21
Score: 7,12 (My Anime List
Producers: CBC, flying DOG, Cyclone Graphics
Studios: Gonzo
Source: Original Story by Gonzo


Anime ini berkisah tentang putri yang menjadi anggota bajak laut bernama Fam. Pada suatu terjadi sebuah peperangan antara Ades Federation dan Kerajaan Turam di Grand Lake. Fam dkk tanpa sengaja lewat disana dan ia ngotot banget untuk mengambil kapal yang sedang ditumpangi oleh Putri Kerajaan Turam tersebut. Walau mereka berhasil selamat, tetapi Kerajaan Turam pun hancur di tangan armada Ades Federation. Millia, putri kedua kerajaan Turam kemudian ingin membangun kembali kerajaannya dan meminta bantuan kepada Fam dan Giselle. Nah disinilah petualangan mereka dimulai untuk menghentikan peperangan yang berlarut pun dimulai dan kemudian mengadakan Grand Race kembali sebagai bukti perdamaian dunia.


Cerita tentang perang mungkin udah jadi makanan sehari-hari bagi mimin wkwkwkkw. Sampe bosen ngeliat konflik perang yang sebenernya muncul gara-gara ego manusia yang ga bisa ditahan aja. Ceritanya menarik kok gaess, karena scene perangnya ga kek Kingdom gitu tapi lebih banyak menampilkan petualangan terbang dari Fam, Giselle, dan Millia. Walau ujung2nya nanti perang juga tapi maksud ceritanya memiliki pesan yang sangat dalam dimana perdamaian dunia itu menyilaukan dan harus diraih serta dijaga. Karena dengan damainya dunia kalian dapat menggunakan waktu hidup secara lebih maksimal untuk meraih cita-cita yang selama ini kalian impikan dan ga harus buang2 tenaga sama nyawa untuk berperang.


Bagian yang paling mimin suka dari anime ini bukannya storynya. Tetapi art dari desain grafis yang dipakai. Cerita emang penting sih, tpi yang membuat mimin menyukai anime ini adalah kualitas gambarnya. Oiya sih mimin belum bilang kalo disini lebih banyak scene menggunakan kapal, jadi scene diatas langit sangat mendominasi. Sumpah mimin masih terkesima sama kualitas gambarnya yang menakjubkan. Tidak hanya kualitas latar langitnya saja, baik itu desain kapal, desain karakter, bahkan visual peperangannya pun sangat hebat. Dicampur dengan visuel 3D menjadikan anime ini memiliki kualitas viusal layaknya game FF (maybe :v).

Terakhir adalah bagian sound yang mana ga begitu mimin perhatiin. Soalnya mimin suka skip2 ostnya wkwkwkwkw. Tapi kalo dari segi pengisi suara, mimin acungi jempol deh. Soalnya para pengisi suaranya bukan pengisi yang sembarangan alias high quality semua hahahaha.


Okedeh sekian dulu review anime dari mimin terhadap anime Last Exile: Ginyoku no Fam. Secara keseluruhan walau anime yang masih menggunakan animasi dibawah tahun 2012 anime ini memiliki kualitas yang mungkin sama kayak garapan studio2 besar lainnya. Level enjoymentnya sih mimin kasi nilai 8/10 buat kalian2 yang lagi krisis tontonan wkwkwkkw. Mimin jamin kalian gak bakal nyesel kok nonton anime ini.

Oke sekian dulu dari mimin, akhir kata mimin ucapkan selamat menonton dan have a nice day.

Credit to: AlphaEdifice6083, ajak60, Alphasystem, Sphericaldust (wall.alphacoders.com), and Madman Entertainment for the images.



Comments

Popular posts from this blog

Review Saiunkoku Monogatari 2nd Season

Review Utawarerumono: Itsuwari no Kamen

Review Quan Zhi Gao Shou